Tingkatkan Nilai Kebangsaan, SMKN 1 Ciomas Gelar LKBB Aksi Realita Siswa Indonesia

Kabarindonesianews-Nilai patriotisme dan nilai-nilai kebangsaan bagi remaja sekarang sudah sangat berkurang. Upaya meningkatkan nilai patriotisme dan kebangsaan, SMK Negeri 1 Ciomas menggelar LKBB (Lomba Keterampilan Baris-Berbaris) , pada Sabtu (14/10/2023) di Lapangan SMK Negeri 1 Ciomas.

Lomba yang memperebutkan piala bergilir SMK Negeri 1 Ciomas tersebut, diikuti oleh siswa jenjang SMP/MTs dan SMK, SMA, MA negeri-swasta se Pulau Jawa.

Kepala SMKN 1 Ciomas, Drs. Mahdi M.Pd mengatakan kalau jiwa patriotisme anak-anak sekarang ini sudah sangat berkurang. Nilai-nilai menjunjung tinggi kebangsaan juga telah terkikis oleh keadaan zaman. Oleh karena itu dengan adanya LKBB yang dilaksanakan oleh SMK Negeri 1 Ciomas ini sungguh luar biasa. “Saya sangat mendukung dan mensupport sekali,” katanya.

“Terutama ekstra yang menumbuhkan, atau mewujudkan P5 (Penguatan Projek Profil Pelajar Pancasila) yang betul-betul riil. Diantaranya gelar LKBB ini anak-anak bisa tumbuh jiwa patriotismenya. Disiplin dan tanggungjawab sudah terbiasa dilakukan oleh mereka” ujarnya.

Kegiatan ini sangat positif, sebagai implementasi tentang Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan yang harus dijalani, baik di dalam dunia pendidikan formal, informal, dan nonformal.

Dia menilai acara ini salah satu kegiatan positif, yang mampu meningkatkan pendidikan karakter, kedisiplinan, dan rasa cinta tanah air.

Sementara itu, Ketua Pelaksana LKBB Muhamad Rasdan Putra Fajri menyatakan, 69 peserta peserta SMP 33 peserta dan SMA 36 peserta.

“Kami ucapan terima kasih kepada semua pihak atas suksesnya acara LKBB, berharap tahun depan bisa melaksanakan kegiatan seperti ini lagi,” ujarnya.

LKBB tidak hanya menjadi ajang dalam perebutan gelar juara. Akan tetapi, juga bertujuan membangun karakter pelajar yang disiplin. Sebab, dalam LKBB, pelajar diharuskan mengikuti instruksi dan tata tertib yang ditentukan.(Nia)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*