Kabarindonesianews-Sistim Penjamin Mutu Internal(SPMI) meliputi 8 standar pendidikan serta menjadi perhatian dalam meningkatkan kualitas dan kuantitas pendidikan yaitu standar isi,standar proses,standar penilaian, standar pendidikan dan ketenaga kependidikan,standar pengelolaan,standar pembiayaan ,standar sarana dan prasarana serta standar kelulusan yang menjadi ukuran tercapainya mutu pendidikan.
Abdul Syukur selaku kepala sekolah SDN 01 Kedung Waringin kecamatan Bojong Gede kabupaten Bogor menyampaikan bahwa program SPMI yang dilakukan saat ini oleh pihak sekolah adalah menyusun struktur dan evaluasi sesuai dengan apa yang kami terima saat Bimtek dalam binaan pengembangan dan pengendalian mutu pendidikan,maka kami dalam proses evaluasi dengan melihat raport mutu sesuai dengan standar pendidikan nasional jelasnya.
Terkait sarana dan prasarana beliau menjelaskan baru ditambahkan ruang 3 kelas dan 1 ruangan kantor dalam pemenuhan standart sarana prasarana,karena untuk KBM ruang belajar sudah ideal saat ini dengan jumlah anak didik sebanyak 689 siswa ada 17 rombel,sementara kami memanfaatkan sarana yang ada saat ini terang kepala sekolah.
Dalam peningkatan sumber daya guru pendidik disesuaikan dengan perencanaan program, dengan pelatihan guru pendidik ,workshop penyusunan RPP, In house training bersama-sama dengan pengawas dan guru senior sebagai bentuk pembekalan bagi guru pendidik,serta pihak sekolah melaksanakan pelatihan kepada para guru dengan melakukan supervisi sebagai bentuk pembekalan secara internal agar potensi para guru semakin maksimal di dalam pencapaian standar ketenagaan pendidikan katanya,karena guru ada 21.
Untuk peningkatan penguatan karakter bagi para siswa, pihak sekolah mengadakan pembiasaan shalat duha program Bogor Ngaos (Jumat Mengaji) dan membaca alquran surat pendek.
Dalam mengaplikasikan pendidikan karakter karena berkaitan dengan sekolah ramah anak ,di mana seluruh warga lingkungan sekolah harus dapat menciptakan keharmonisan dalam lingkungan sekolah dengan hubungan komunikasi yang baik,para guru pendidik, kepala sekolah, para staf penjaga sekolah,bahkan para orang tua murid dan siswa.
Dalam kegiatan literasi sekolah menyiapkan Ruang Baca dan perpustakaan dimaksimalkan sebagai pembelajaran di luar kelas, Kemudian untuk Adiwiyata sekolah melakukan program Bersih lingkungan dimana para siswa harus peduli dan memperhatikan sekolah yang ada begitu pula para guru dan warga sekolah ada di lingkungan sekolah.
Terkait SDN 01 Kedung Waringin akan menjadi perwakilan se kacamatan Bojong Gede menjadi sekolah sehat. Pembiasaan itu dimulai dengan, cuci tangan pakai sabun, makan makanan bergizi, sikat gigi teratur, minum air bebas kuman, toilet dan kamar mandi bersih, pengelolaan sampah, dan pencegahan penyakit demam berdarah.
SDN 01 Kedung Waringin mempunyai kantin yang menerapkan standar makanan-minuman sehat. Sekolah itu cukup inspiratif dan semoga bisa memotifasi SD yang lain untuk menjaga kantinnya. Serta perkembangan kemajuan sekolah dengan membuat setiap program-program dalam mendukung pembelajaran para siswa.
Harapan dengan adanya SPMI yang merupakan program dalam peningkatan kualitas dan kuantitas pendidikan ,pemerintah melalui Dinas Pendidikan mampu dan adil dalam memperhatikan kebutuhan,maupun sarana dan prasarana pendidikan dalam pencapaian tujuan pendidikan Nasional menjadi generasi yang berkarakter ,sehingga siap secara akademik maupun non akademik. Karena di dalam sistem penjamin mutu internal ini melingkupi program sekolah ramah anak penguatan pendidikan karakter dalam pencapaian tujuan pendidikan pungkas abdul.(Jhon/Nia)
Leave a Reply