Kabarindonesianews-Koramil 0621-22/Parung melalui Bhabinkamtibmas dan Babinsa pada hari rabu sekitar pukul 06:00 wib telah menerima laporan warga tentang penemuan mayat di belakang rumah salah satu warga kp Waru Desa Waru Kecamatan parung. Rabu 08 Pebruari 2023.
Warga yang menemukan mayat langsung melaporkan kepada Rt setempat dan Linmas,sementara Lokasi penemuann mayat di kp. Waru RT.001/002 Desa Waru Kecamatan Parung Kabupaten Bogor.
Adapun data Korban sebagai berikut :
Nama:UCIT Bin NOSIN,Umur 48,Islam,Wiraswasta, Kp. Cidokom RT.003/004,Ds.Waru,Kec.Parung,Kabupaten Bogor
Saksi-saksi yang pertama menemukan mayat
1. Pemilik Rumah : DULGANI, Bogor, 25-10-1951, Kp. Rawa sepat Rt 001/002 Ds. Waru, Kec Parung Kab Bogor.
Wiraswasta.
2. Anak Pemilik rumah : SANUSI, Bogor, 14-08-1992, Kp. Rawa sepat Rt 001/002 Ds. Waru, Kec Parung Kab Bogor.
Wiraswasta.
3. Linmas setempat : JUMADI, Jakarta, 17-01-1981, Kp. Rawa sepat Rt 001/002 Ds. Waru, Kec Parung Kab Bogor.
Wiraswasta.
4. Ketua RT 001 : NANA SUPRIATNA, SP, Bogor, 25-06-1970, Kp. Rawa sepat Rt 001/002 Ds. Waru, Kec Parung Kab Bogor.
Wiraswasta.
5. Penemu Karung berisi ayam : RUSTAM NAWAWI,Depok,04-06-1982, Kp. Rawa sepat Rt 001/002 Ds. Waru, Kec Parung Kab Bogor Wiraswasta.
Kronologis kejadian :
Pada hari Rabu tanggal 08 Februari 2023, sekira jam 06.00 Wib, saat sdr. SANUSI sedang pergi ke halaman belakang rumah untuk mengeluarkan kandang ayam miliknya,Sdr. SANUSI kaget melihat ada seseorang yang tidak dikenal tergeletak tak bernyawa dalam keadaan posisi badan menyender di seng kandang ayam,lalu sdr. SANUSI segera masuk rumah kembali dan memberitahukan hal tersebut kepada bapaknya sdr. DULGANI lalu mereka bersama-sama kembali ke belakang rumah untuk mengecek korban,namun tidak berani untuk menyentuhnya.
SANUSI dan DULGANI segera memberitahukan kejadian tersebut kepada Pihak RT dan LINMAS setempat. Namun pada saat di TKP ditemukan 2 (dua) karung yang diduga berisikan ayam setelah dilakukan pemeriksaan ditempat diperoleh keterangan dari saksi Sdr. RUSTAM bahwa sdr. RUSTAM menemukan 2 (dua) karung yang diduga berisikan ayam tersebut sekira pukul 05.50 Wib di lahan perkebunan tempat dimana sdr. RUSTAM biasa menanam singkong,lalu Sdr. RUSTAM membawa karung yang berisikan ayam tersebut ke rumahnya yang tidak jauh dari lahan perkebunan tersebut. Setelah itu sdr. RUSTAM mendengar bahwa tetangga nya (sdr. DULGANI) yang berjarak 5 meter dari rumah nya menemukan seorang mayat tidak dikenal tergeletak dibelakang halaman rumah.
RUSTAM membawa karung yang berisikan ayam tersebut ke halaman belakang rumah DULGANI dimana lokasi mayat tersebut ditemukan. Namun saat dilakukan pemeriksaan di tkp terhadap korban ditemukan adanya luka luar dibagian leher dan kaki serta tidak ditemukan identitas diri didalam dompetnya,dan didapatkan 1 (satu)buah tang potong besi tersimpan di bagian pinggang sebelah kiri korban. Kemudian korban diserahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan dengan dilakukan pemeriksaan luar oleh Dokter Puskesmas Parung (Dr. Iis) terlebih dahulu.
Selanjutnya belum diketahui secara pasti penyebab kematian Korban dugaan sementara korban kelelahan jatuh tertima material bangun yang roboh.
Pihak keluarga telah menerima kejadian tersebut sebagai musibah dan membuat surat pernyataan keberatan dilakukan otopsi terhadap jenazah alm.OCID Bin NOSIN (surat terlampir).
Langkah langkah yang diambil
1. Mendatangi TKP
2. Melakukan dokumentasi
3. Wawancara saksi
4. Melaporkan kepada pimpinan
5. Menyerahkan kepada pihak keluarga.
Saat ini kasus dalam penanganan pihak polsek Parung situasi aman dan terkendali. Narsum/Jhon
Leave a Reply