Pelantikan PABPDSI Kecamatan Tamansari Bogor

Kabarindonesianews-BPD Kecamatan Tamansari Gelar Kegiatan Pelantikan dan Deklarasi pengurus kecamatan
Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia PABPDSI, Tingkat Kecamatan Tamansari Dengan tema Mempertegas Posisi BPD Menuju Good Governance. Kamis 20 Januari 2022 berlangsung di GOR Aula Kecamatan Tamansari Kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat.

Kegiatan Tersebut di hadiri Langsung oleh Yudi Hartono SE Camat Tamansari,
Mayor Inf Ratno Sudarmadji, Danramil Ciomas Beserta Peltu Pranowo Danpos Kecamatan Tamansari, Mahmun Nugraha Ketua PABPDSI Kabupaten Bogor, Royani Ketua PABPDSI Beserta para pengurus dan Anggota BPD Se-Kecamatan Tamansari, Kepala Desa Se-Kecamatan Tamansari,Jajaran Anggota Satpol PP Kecamatan Tamansari ikut hadir dalam kegiatan ini.

Royani Selaku Ketua PABPDSI saat ditemui mengatakan, Alhamdulillah di Kecamatan Tamansari sudah terbentuknya PABPDSI ( PERSATUAN ANGGOTA BADAN PERMUSYAWARATAN DESA SELURUH INDONESIA ).

“Tugas BPD itu kan satu sebagai pengawasan, Pengawasan terhadap Pemerintahan Desa, Jalannya Pembangunan Desa, dan juga menjadi sebagai partner serta sebagai penampung anspirasi dari masyarakat itulah kerjanya BPD.

“Tahun 2022 ini kedepannya BPD dengan Pemerintahan Desa, Bisa bersinergis untuk mengelola Pemerintahan Desa Bersama-sama.

Untuk Jumlah pengurus BPD yang di Lantik itu sebanyak 24 orang kalau jumlah anggota BPD itu untuk keseluruhan semuanya sebanyak 68 orang.

Harapan saya selaku ketua mudah-mudahan, dengan dilantiknya para pengurus BPD seluruh kecamatan Tamansari, bisa bersinergis dengan Kepala Desa, dan juga bisa membantu untuk kelancaran itu, ya mudah-mudahan apa namanya seluruh anggota BPD, pokoknya maju terus penuh semangat beserta dengan Desa, Tidak ada apa namanya saling curiga mencurigakan yang jelas sinergis. Alhamdulillah memang sementara ini mudah-mudahan bisa saling memahami saja.(fauzy)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*