SMP IT Bina Bangsa Sejahtera Gelar Pembelajaran Tatap Muka

Kabarindonesianews- Sekolah Menengah Pertama (SMP) IT Bina Bangsa Sejahtera di Kota Bogor menggelar pembelajaran tatap muka (PTM) saat bebarengan asesmen nasional berbasis komputer (ANBK) dilaksanakan untuk kelas 8. Rabu(07/10)

Kepala SMP IT Bina Bangsa Sejahtera mengungkapkan,dimulai pada senin (04/10/2021). Hal itu dilatarbelakangi sudah adanya kebijakan dari Walikota Bogor yang membolehkan sekolah memulai PTM sejak Senin.

Selain itu, di sekolah tersebut sudah tersedia sarana prasarana pendukung penerapan protokol kesehatan serta standar prosedur operasional selama PTM.

“Namun selama 2 hari PTM ini ada ANBK Baru kami memulai tatap muka pada Rabu dan Kamis” ungkapnya, Syabar Suwardiman.

ANBK tahun ini katanya hanya diikuti 45 siswa 5 siswa cadangan kelas 8. Hal itu berdasar pendataan dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.

“Mengenai laboratorium komputer untuk ANBK sudah siap. Bahkan, para siswa sudah mengikuti simulasi ,” ujar Syabar

PTM oleh Walikota Bogor,standar prosedur dan sarana prasarana yang sudah siap, melainkan sekolah juga sudah mendapatkan izin orang tua siswa.

Didik menyebut 100% siswa di sekolah itu sudah diizinkan oleh orangtuanya untuk mengikuti PTM.

“Nanti siswa yang hadir di sekolah dibatasi 50 persen kapasitas. Kelas bergiliran setiap harinya. Sedangkan yang lainnya mengikuti pembelajaran secara daring,” tutur Syabar.

Ditanyai soal capaian vaksin SMP IT BBS menyebut bahwa sudah 100% siswa, guru dan karyawan di sekolah yang divaksin.

Masing-masing anak masuk dua hari dalam sepekan, belajar tiga jam dalam sehari.

“Saat ini semua SOP dan sarana prasarana telah siap dan telah dilaporkan ke Dinas Pendidikan Kota Bogor. Terkait izin orangtua, 100 persen siswa telah mendapatkan izin,” ungkapnya.

Syabar berharap PTM terbatas bisa berlangsung sukses dan disusul dengan PTM penuh. Kemudian ke depan, pembelajaran dan kegiatan pendidikan bisa berjalan normal. (Nia)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*