
Kabarindonesianews-Melaksanakan Kegiatan Pembagian Bantuan Langsung Tunai ( BLT-DD ) Bulan Ke.6 Tahun anggaran 2021 Desa Tapos 2 Kecamatan Tenjolaya Kabupaten Bogor pada hari Kamis 3/09/2021 Berlangsung di Aula Kantor Desa Tapos 2.
Turut Hadir dalam kegiatan tersebut terdiri dari Kepala Desa ( Kades )Tapos 2,Sekretaris Desa ( Sekdes ) Tapos 2,Pendamping Desa,Bhabinkamtibmas dan Babinsa Tapos 2,RT/RW serta Masyarakat para penerima Manfaat ikut hadir.
Di Masa PPKM Darurat Level 3 ini kami Pemdes Tapos 2 Tetap menjalankan Memperketat Protokol Kesehatan Di kegiatan Tersebut,Di wajibkan Memakai masker,mencuci tangan serta menjaga Jarak.
Abdul Rozak Sekretaris Desa ( Sekdes ) Tapos II saat di temui mengatakan Pembagian ini sumber dari dana Desa ( DD ) di tahun anggaran 2021 yang di gunakan untuk bantuan langsung tunai ( BLT ) kami Pemdes telah menyalurkan kepada warga masyarakat Tapos 2 sebanyak 100 Keluarga penerima manfaat,hari ini menerima senilai Rp.300.000 Ribu Rupiah di masing-masing KPM dengan Total anggaran yang di gunakan berjumlah 30.000.000 juta Rupiah.
Harapan Kepala Desa Tapos 2 untuk BLT ini yang telah di berikan pemerintah kepada penerima manfaat bisa bermanfaat untuk masyarakat Membeli kebutuhan pokok di masa pandemi ini,Alhamdulillah kegiatan tersebut berjalan dengan lancar. (fauzy)
Leave a Reply