SMPN 2 Sukaraja Meningkatkan Mutu Pendidikan Dengan SPMI

Kabarindonesianews-Meningkatkan mutu pendidikan sesuai dengan standar nasional pendidikan (SNP) bisa dilakukan melalui sistem penjaminan mutu internal (SPMI). SPMI inilah yang dibahas dalam acara Diseminasi Hasil Pengimbasan Sekolah Menuju SNP SMP Negeri 2 Sukaraja yang menjadi payung hukum adalah Permen Dikbud nomor 28 tahun 2016 tentang sistem penjaminan mutu pendidikan dasar dan menengah.

Agar implementasi SPMI dapat berjalan sukses perlu diadakannya pendampingan dan sosialisasi yang dilakukan oleh lembaga penjamin mutu pendidikan (LPMP)tim penjamin mutu pendidikan daerah (TPMPD)fasilitator daerah (pengawas )kepala sekolah atau tim penjamin mutu pendidikan sekolah(TPMPS).

Waka pengendali mutu SMP Negeri 2 Sukaraja,Narti Spd saat ditemui media kabaindonesianews mewakili kepala sekolah dalam wawancara terkait program implementasi sistem penjaminan mutu internal yang dilaksanakan SMPN 2 Sukaraja menjelaskan bahwa pelaksanaan SPMI yang meliputi 8 standar pendidikan sudah diupayakan dan dilakukan secara berkesinambungan dimana pelaksanaannya tidak lepas dari progres program yang sudah dilakukan pihak sekolah karena hasilnya adalah penilaian atau akreditasi, setiap kegiatan kerja harus tercatat (dokumentasi) dan laporan pelaksanaan melalui siklus program kerja baik jangka pendek,tahunan dan jangka panjang sehingga kami dapat mengevaluasi apa yang sudah kami kerjakan dan laksanakan demi pencapaian mutu pendidikan di SMPN 2 Sukaraja jelas Narti.

Sehubungan dengan sarana prasarana yang ada beliau menyampaikan bahwa belum terpenuhi sarana perpustakaan dan ruang lab, saat ini rombel yang ada sebanyak 30 dengan jumlah anak didik sebanyak 1075 siswa,kami berusaha juga mensosialisasikan kepada warga sekolah tentang SPMI dengan membuat komitmen bersama dalam pelaksanaannya serta berusaha mendorong pemerintah mau pun stakeholder yang ada dalam pemenuhan sarana dan prasarana yang dibutuhkan agar tercapainya pemenuhan sarana prasarana tegas Narti .

Mengenai standar guru pendidik yang melaksanakan tugasnya sebagai pendidik di SMPN 2 Sukaraja pihak sekolah melakukan pelatihan guru dan bintek dengan bentuk workshop serta supervisi internal yang dilakukan oleh kepala sekolah dan guru senior kemudian kami juga melakukan In House Trainning dengan mengundang motivator di bidang pendidikan semuanya dilaksanakan agar para guru pendidik semakin mengembangkan potensi dalam pemenuhan standar ketenaga pendidikan serta peningkatan para guru secara kwalitas dan kuantitas katanya,ada 40 guru PNS dengan 5 guru honorer disekolah ini tambah beliau.

Dalam pelaksanaan SPMI yang meliputi sekolah ramah anak,penguatan pendidikan karakter dan adiwiyata,pihak sekolah melaku kan pembiasaan setiap pagi dengan menyam but anak didik oleh guru yang bertugas,shalat dhua, dzuhur bersama, tadarus,kemudian literasi,dimana pojok pojok literasi sudah terpenuhi dalam kegiatan literasi, kami juga menjalin komunikasi yang harmonis dengan lingkungan sekolah dan jadi contoh dalam lingkungan sekolah agar program sekolah ramah anak dan PPK dapat tercapai kemudian untuk adiwiyata kami sedang mempersiapkan untuk tingkat Provinsi ucap Narti dalam hal ini kami menata dan memperhatikan serta peduli kebersihan diliingkungan sekolah.

Untuk pencapaian standart kelulusan pihak sekolah memberikan pelajaran tambahan juga binbingan para anak didiknya,supaya tercapai apa yang kami harapkan secara nilai bahkan kelulusan khusus kelas 9 yang akan meng hadapi ujian nasional,kami terus motivasi dan mendorong anak didik untuk giat belajar ungkap Narti karena semua ini untuk pemenuhan standar proses,isi dan penilaian selanjutnya untuk standart pengelolan dan pembiayaan sudah kami kelola sesuai dengan serapan dan kebutuhan serta sesuai dengan LPJ yang kami laporkan.

Dengan adanya SPMI diharapkan tercapai peningkatan mutu pendidikan secara kualitas juga kuantitas sehingga apa yang menjadi tujuan pendidikan Nasional dapat tercapai, dimana pemerintah memperhatikan sarana dan prasarana serta penunjang pendidikan dalam pemenuhan mutu pendidikan.

Saat ini SMPN 2 Sukaraja sedang mem persiapkan sarana dalam pemilihan guru berprestasi tingkat kabupaten yang akan dilakukan dalam waktu dekat ungkap kepala sekolah SMPN 2 Sukaraja Drs.Dedi Sumardi.Mpd mengakhiri.(Jhon/Nia)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*