M. Sajidin, S.Pd, M.Si. Calon Kades Ciomas Mengutamakan Penanggulangan Sampah

Kabarindonesianews-Pemilihan no urut untuk kades wilayah desa ciomas kabupaten bogor telah selesai di laksanakan pada 11 oktober 2019 calon kades ciomas di ikuti oleh 4 orang peserta calon kades.

M.Sajidin,S.Pd,M.Si ,calon no urut 04 menyatakan keinginan beliau dengan maju menjadi kepala desa yaitu ingin memajukan desa Ciomas juga ingin mencoba mengubah paradigma terkait pembangunan di desa karna desa Ciomas saat ini tidak seperti yang dulu.

Berbekal pengalaman yang dimilikinya mendampingi desa-desa di daerah Tamansari, beliau menginginkan bahwa desa ciomas ini lebih mengutamakan kebijakan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat istilahnya masyarakat menginginkan susu jangan di beri teh manis sambungnya.

Untuk mencapai semua itu butuh transparansi dari pemerintah desa kepada masyarakat sehingga mereka tahu kalaw adanya anggaran untuk kebutuhan desa.dengan begitu maka akan timbul berbagai kegiatan yang di butuhkan oleh masyarakat.

Langkah selanjutnya yang akan Sajidin lakukan adalah mengenai penanggulangan sampah karna sampai saat ini masalah itu belum terselesaikan,caranya dengan mengadakan bak sampah atau pengelolaan sampah secara terpadu sehingga tercipta lingkungan yang bersih dengan tidak adanya sampah yang berserakan ataupun sampah yang menumpuk.

Lebih lanjut Sajidin menambahkan ingin menggali segala potensi yang ada di desa ciomas,seperti yang kita ketahui salah satu industri terbesarnya adalah sendal sepatu. Dengan cara menggunakan marketing gallery kemudian meng eksplor pengrajin-pengrajin yang ada untuk membuat prodak segala macam lalu di jual secara online jadi penjualannya tidak hanya mengandalkan pasar saja tegasnya.

Sajidin juga akan menerapkan strategi perpolitikannya bersama tim pemenangan, untuk mencari simpatik masyarakat, agar mendukungnya maju dipilkades hingga menduduki kursi orang nomor satu di Desa Ciomas, pada pemilihan kades 3 November 2019 nanti.(Jhon)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*